Hotel Instagramable Paling Anti Rugi se- Kota Bandung: U Janevalla

Pengen liburan tapi kepepet sama waktu?
Cuti gak di approve sama bos?
Ada gak sih hotel yang bebas waktu check in dan check outnya?


Jawabannya ada! U JANEVALLA BANDUNG

Related image
source: tiket.com


NO WORRIES SOAL WAKTU CHECK IN!

Hotel ini memiliki konsep 24 hours stay loh! Kamu bisa bebas check in kapan aja dan waktu check outnya disesuaikan dengan waktu check in kamu.

Aku kasih contoh ya, misalnya kamu Check In di Hari Sabtu pukul 8 pagi, waktu Check Out kamu ada di Hari Minggu pukul 8 pagi juga. Enak banget kan?? 

Selain itu, pada saat proses Check In kamu perlu menyiapkan uang sebesar Rp. 300.000.- sebagai deposit dan juga akan diberikan 2 sabun dan 2 teh yang bisa kamu pilih sendiri variannya! Saran dari aku sih coba Lemon Grass deh enak banget!

Gambar

BERANJAK DULU KE BAGIAN KAMARNYA YUK~

Dengan menerapkan konsep Industrialis dan penggunaan lampu dengan warna  yang warm membuat kesan kamar menjadi lebih hangat. Untuk tipe kamar Superior Twin Bed yang saya tempati ini tergolong luas. Terdapat beberapa fasilitas pendukung lain seperti lampu baca di setiap sisi ranjang, ukuran TV yang besar, 2 (dua) buah bathrobe, hairdryer, slippers, handuk, coffee and tea maker, safe box, dan lain-lain.

Untuk bagian kamar mandi sendiri, letak toilet dan ruang shower ada didalam pintu dan terpisah, dan wastafel ada di luar area kamar mandi

Gambar

Image result for u janevalla bandung

ROOFTOP AND BAR AREA

Ini dia gudangnya SPOT INSTAGRAMABLE yang ada di hotel ini! 

Gambar

Gambar Gambar

Rooftop bar yang ada di U Janevalla Bandung ini bener-bener enak karena letaknya juga berdampingan dengan infinity pool yang semakin menambah kesan romantic terutama saat malam hari. Area pool-nya sendiri terbuka untuk umum. Hanya dengan Rp. 100.000.- kamu udah bisa berenang disini dan sudah termasuk makan juga loh!

NGOMONGIN SOAL MAKAN...

Aku mau bahas juga nih soal area restaurant-nya. Lokasinya di sebelah kiri dari lobby dan ada 2 lantai. Perbandingan luas resturant dengan jumlah tamu menurutku agak 'jomplang' karena walaupun 2 lantai, terkadang masih terlalu sempit. Ukuran tangga juga relatif kecil.

Tapi jangan khawatir, kamu bisa request sarapan di dalam kamar kok! Cara pesannya ada di Smart TV yang ada di kamar kamu ya!

Gambar Gambar

Selain ituuuu ada satu hal yang jarang banget aku temuin di hotel lain. Karenaaaa disini mereka sediain INDOMIE~~ Boleh tambah telur juga kok dan bisa pilih sendiri telurnya mau giimana heheh

Gambar

Gambar

Nah, kira-kira itu adalah penilaian aku mengenai hotel ini. Beberapa kelebihan dan kekurangan seputar hotel ini:

Kelebihan

  1. Adanya jalan khusus bagi pengguna kursi roda
  2. Perpustakaan dalam hotel
  3. Ruang rapat yang cozy
  4. Gym
  5. Ruang bilas yang bersih
  6. Parkir valet
  7. Akses tempat wisata yang mudah
  8. Minimarket dan mall disekitar hotel
Kekurangan
  1. Area restaurant tidak sebanding dengan jumlah tamu (jika full booked)
  2. Wastafel yang terpisah bisa membuat lantai mudah basah dan licin
  3. Area parkir yang tidak terlalu luas

Keseluruhan rate dari aku  adalah 8/10 untuk U Janevalla Bandung! 

Sampai disini dulu review kali ini, jangan lupa berikan aku masukan di kolom komentar ya! SELAMAT LIBURAN!!!




Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW COFFEE SHOP DI JAKARTA PUSAT: BENCOOLEN COFFEE